Pelayanan Pemeriksaan Mikrobiologi Balai Laboratorium Kesehatan dan PAK Provinsi Jawa Tengah

By Ali Muhtarom 11 Feb 2024, 10:13:34 WIB Informasi Publik
Pelayanan Pemeriksaan Mikrobiologi Balai Laboratorium Kesehatan dan PAK Provinsi Jawa Tengah

Keterangan Gambar : tuberculousis


Pelayanan Pemeriksaan Mikrobiologi Balai Laboratorium Kesehatan dan PAK Provinsi Jawa Tengah :


 a. Pemeriksaan laboratorium mikrobiologi lingkungan :

Adalah pelayanan yang dilakukan di unit mikrobiologi yang berkaitan dengan pemeriksaan mikrobiologi lingkungan pada berbagai jenis sampel seperti air minum, air bersih, makanan minuman, usap alat makan/ masak, usap dinding/ usap lantai, udara mikrobiologi, usap linen, jamu tradisional, kosmetik, yang pada dasarnya pemeriksaan ini bertujuan untuk menentukan kualitas mutu produk secara mikrobiologi atas dasar regulasi yang ada.

b. Pemeriksaan laboratorium mikrobiologi klinik non TBC

Adalah pemeriksaan laboratorium di unit mikrobiologi yang dilakukan terhadap sampel manusia seperti : urine, darah, pus, sputum, sekret kelamin, kerokan kulit, feses, dan lain lain dari pasien/ penderita dengan keluhan kesehatan dengan tujuan menegakkan diagnosa penyakit. Sampel-sampel mikrobiologi klinik non TBC pada umumnya berasal dari pasien rujukan dokter praktek, rumah sakit, Dinas Kesehatan Kab / Kota, dan lain sebagainya.

c. Pemeriksaan laboratorium Mikrobiologi klinik TBC.

Adalah pemeriksaan laboratorium klinik khusus pelayanan laboratorium TB yang dilakukan di unit mikrobiologi terhadap sampel sputum penderita tersangka TB dalam rangka menegakkan diagnosa penyakit TB yang berasal dari rujukan dokter praktek di Rumah Sakit. Selain itu juga dalam rangka mendukung pengendalian program Tuberculosis ( P2TB ) yang meliputi menegakkan diagnosa TB, pemantauan keberhasilan pengobatan TB, serta menetapan hasil akhir pengobatan TB, yang mana semua perlu pemeriksaan konfirmasi laboratorium Mycobacterium tuberculose baik secara mikroskopis maupun kultur biakan dan uji kepekaan terhadap obat .

d. Pemeriksaan Mikrobiologi terhadap Kejadian Luar Biasa ( KLB )

Adalah pemeriksaan laboratorium mikrobiologi  terhadap sampel-sampel Kejadian Luar Biasa (KLB) yang tejadi di masyarakat yang bertujuan untuk mengkonfirmasi hasil laboratorium terhadap kejadian luar biasa seperti Keracunan makanan, penyakit wabah seperti diptheri, muntaber, Cholerae, malaria , filariasis yang penanganannya menjadi tupoksi P2P Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota di wilayah Provinsi Jawa Tengah, yang mana sesuai dengan program P2P Dinkes Provinsi Jawa Tengah semua sampel yang berkategori KLB dibebaskan dari biaya pemeriksaan.

 Ulasan tabel :

Dari tahun ke tahun jumlah sampel mikro lingkungan  tertinggi adalah sampel air dan tahun ini ada kenaikan dari 2606 menjadi 2952 berarti ada kenaikan 13 %

Sampel tertinggi ke dua mikro lingkungan adalah sampel usap usap dan polanya masih sama dari tahun ke tahun dan ada kenaikan 8 % dari tahun 2022 ke 2023

Untuk sampel program TB ada kenaikan  398 sampel  dari tahun 2022 ke 2023 yaitu sebesar 9 %

Begitu juga ada kenaikan lebih dari 100 % untuk sampel TB rutin sekalipun nilainya tidak banyak 






Temukan juga kami di

kirim Pesan Whatsapp

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Jumlah Kunjungan

Administrator

Masuk Pak Eko..!!